Sabtu, 04 Juni 2016

Ada yang Tertinggal di Asrama

oleh: imamgination R1.7
dikutip dari share-an FB Dini dan ditulis oleh Devi


Ada lagu yang belum selesai kita nyanyikan
Sebuah tangga nada yang tak pernah usai

Ada lantai yang lupa kita bersihkan
Sekedar karena kelas dadakan, ketiduran, atau mungkin kau sudah dihubungi oleh orang-orang

Ada langkah kita yang belum sampai
Mungkin karena tujuan yang terlalu jauh
Atau mungkin karena langkah kita masing-masing yang akan berjauhan sekarang

Kami selalu ketakutan membicarakan masa depan
Beberapa terasa semu dan jauh dari kenyataan
Tapi kami tetap melakukannya
Karena akan terlambat membicarakan masa depan jika kau sudah ada di masa depan

Ada kantuk yang tertinggal di mushola asrama
Sebuah pijatan kawan dan tepukan lembut membangunkan
Mana lagi yang lebih romantis dari seorang kawan yang membangunkan?
Beberapa membangunkan fisik dan beberapa membangunkan mental

Ada wajah yang lupa kita bersihkan
karena.. ah, sudahlah
..

Beberapa ketakutan saat hujan datang
Beberapa lagi senang karena ini saatnya berkumpul dengan kawan yang sulit ditemukan di luar sana

Ada yang ketakutan melangkah menanjak
Menanjaki anak tangga yang bisa jatuh suatu saat
..dan menanjaki dunia karena merasa dirinya bukan apa-apa

Banyak yang berpindah di dalam asrama
Buku yang berpindah
Orang yang berpindah
Baju yang berpindah
Atau bahkan sandal yang berpindah entah kemana dan kembali 5 minggu kemudian ke tempat asalnya

Ada yang akan berpindah dari asrama
Gerombolan langkah yang menyebar ke segala arah
Menapaki ribuan bumi
Hingga gerbang yang dulu kita lewati,
suatu saat nanti
..menunggu kita untuk kembali

Tidak ada komentar:

Posting Komentar