Selasa, 01 Mei 2018

Dear Nak: Soal Ingin Ibu

Dear Nak,
hari ini Ibu ke toko buku. Dan seperti biasa tentu saja Ibu main-main ke bagian buku anak. Banyak sekali buku-buku hebat yang meyenangkan di sana. Kelak, kamu akan melihat dan membacanya sendiri. Kelak, kamu akan bebas memilih mana yang ingin kamu bawa pulang. Kelak, Ibu akan membacakannya untukmu dan Ibu berharap Ibu sudah lulus ujian sabar ketika itu, sehingga Ibu tidak pernah bsoan kalau kamu meminta Ibu membaca cerita yang sama berkali-kali.

Dear Nak,
untuk beberapa buku, Ibu mulai menabung untukmu. Hahaha, lucu ya Nak, Ibu bahkan belum bertemu denganmu, juga belum tahu kapan kau ada menemani hari-hari Ibu. Tapi Ibu punya cita-cita Nak, sesuatu yang Ibu sangat malu-malu mengatakannya pada siapapun di dunia-entahlah Ibu juga tidak tahu mengapa. Ibu ingin punya perpustakaan anak, kalau dulu Ibu menyebutnya rumah singgah, yang khususnya bisa menjadi tempat belajar dan membaca bagi anak-anak jalanan. Kalau kelak buku-buku itu kamu terima bukan dalam keadaan baru lagi, ikhlas ya Nak. Sesungguhnya kamu sudah belajar berbagi bahkan sebelum kamu ada di dunia ini. Semoga Ibu bisa mewujudkannya segera.

Dear Nak,
tahukah kamu apa hal yang membuat Ibu sedih sampai Ibu ingin berbicara padamu kali ini, di antara rak-rak buku yang menguarkan aroma khas lembaran-lembaran kertas dari penerbit itu? Ibu punya mimpi, yang belum tercapai hingga hari ini. Ibu ingin sekali menjadi penulis buku anak. Ibu tahu sih Ibu masih kurang usaha. Ibu iri sekali pada mereka yang sudah menghasilkan banyak kebermanfaatan lewat buku-bukunya. Ada satu dua Ibu mencoba, tapi belum ada yang tembus ke media-koran, majalah, maupun penerbit. Pergi ke toko buku dan berputar-putar di rak-rak buku anak selalu menyadarkan Ibu soal mimpi itu. Apa Ibu memang mesti sering-sering ke sini ya biar ingat terus? Hehehe. Semoga kelak saat kau lahir Ibu sudah punya cerita-cerita anak itu, ya. Dan semoga Ibu bisa punya karya yang juga bermanfaat untuk anak-anak di seluruh dunia.

Kelak, kalau Ibu sudah punya cerita-cerita untuk dikisahkan atau didongengkan, hal pertama yang paling ingin Ibu ceritakan tentu saja kisah tentang kasih sayang Rabb kita, kisah para Nabi, juga kisah-kisah lain yang Allah ceritakan dalam Al Quran.

Kelak kita buat buku bersama, ya Nak. Sama Ayah juga tentu akan lebih menyenangkan :')



bakda ke TMBookstore
Februari 2018, sengaja ditahan karena sesuatu

Tidak ada komentar:

Posting Komentar