Rabu, 10 Oktober 2012

perang dalam hati

Kau tahu bagaimana rasanya lelah hati, lelah perasaan?
hati kau serasa perang. Kau tahu bagaimana kenyataan, berpikir-lalu yakin. Kemudian berpikir lagi--bisa jadi malah tidak yakin. Kemudian suatu kali berpikir lagi-meyakinkan diri, dan berkata pada diri sendiri. Ya, bisa jadi meyakinkan diri kembali. Dan akhirnya yakin.

Tapi entah. Benda apakah perasaan itu?
Ia bisa saja berubah seiring waktu--apalagi bagi wanita yang lebih sering pakai perasaan daripada logika
ia mudah terombang-ambing, terbolak-balik, ragu, tak tegas, entahlah
kadang ia terlalu banyak memengaruhi porsi pikiran

m e r a s a

dan sungguh, perang perasaan, perang hati itu sungguh tidak enak.
wajahmu diam, dan kau merasa bahwa hatimu berbicara sendiri, berdialog sendiri,
pendapat-pendapat yang saling membela, dari dirimu sendiri--
mengutub
bahkan kadang berubah begitu cepat
pun bagi penyesalan
yang datang belakangan
padahal belum pengalaman
entahlah*

Ya Allah,
semoga semua baik baik saja, dan akan berjalan baik-baik saja.
dan selalu baik-baik saja.
amiin .

Tidak ada komentar:

Posting Komentar